ALHAMDULILLAH! Selamat Bagi Perempuan Kepala Keluarga Jadi Prioritas BLT Dana Desa 2022 Cair, Simak Infonya

NKRIku.com – Untuk tahun 2022, penyaluran Bantuan langsung tunai (BLT) akan diprioritaskan kepada perempuan kepala keluarga.

Dikutip Media Kupang dari Akun Instagram @kemendespdtt, Selasa 5 Juli 2022, menyebutkan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa kali ini ada satu data menarik.

“Tahun ini, mayoritas penerima bantuan tersebut adalah Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA)”, tulis akun instagram @kemendespdtt.

Bahkan rata-rata proporsi PEKKA penerima BLT Dana Desa di 5 provinsi melebihi 50 persen. Hal ini sudah seharusnya menjadi perhatian dan harus ditemukan solusi.

“Kenapa di lima provinsi ini posisi PEKKA di atas 50 persen. Tentu dalam upaya untuk menambah pencarian solusi bagi akses-akses untuk PEKKA,” ujar Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar, dalam jumpa pres di Desa Kebonan, Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali pada Senin 4 jULI 2022.

Selain menjadi mayoritas penerima BLT Dana Desa, PEKKA juga menjadi prioritas sasaran program Padat Karya Tunai Desa (PKTD).

“Jadi upaya kita untuk mengangkat akses dari PEKKA dalam penyaluran Dana Desa 2022 semester I cukup kuat. Pertama mereka menjadi mayoritas penerima BLT Dana Desa, kedua mereka merupakan prioritas sasaran Program Padat Karya Tunai Desa (PKTD),” katanya.

Untuk diketahui, sampai dengan tanggal 4 Juli 2022, Kementerian Desa telah mencairkan anggaran Dana Desa sebesar Rp32,14 Triliun kepada 72.155 Desa di Indonesia.

“Sebanyak 32.14 Triliun dana desa telah dicairkan hingga 4 Juli 2022 ke 72.155 desa,tulis akun Instagram @kemendespdtt.

Selain itu, penyaluran Dana Desa tahun 2022, mengalami peningkatan sebesar 4 persen dari tahun 2021.

“Lebih tinggi 4% dibandingkan periode yang sama tahun 2021,” tutup akun Instagram @kemendespdtt.***

Artikel ini telah tayang di mediakupang.pikiran-rakyat.com dengan judul BLT Dana Desa 2022, Perempuan Kepala Keluarga Jadi Prioritas

Comments


EmoticonEmoticon