PENGUMUMAN: BLT BBM Ditargetkan Cair Tuntas Bulan Ini, Cek Namamu di cekbansos.kemensos.go.id

NKRIku.com – Pencairan BLT BBM ditargetkan selesai pada bulan ini, September 2022. Segera cek status penerima Anda di laman resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengatakan bahwa Kementerian Sosial (Kemensos) sudah menyerahkan seluruh data penerima BLT BBM kepada PT Pos Indonesia.

Meskipun begitu, katanya, memang masih ada beberapa daerah terutama di daerah pegunungan seperti di Papua dan Papua Barat yang datanya belum lengkap.

Untuk itu, Kemensos akan bekerja sama dengan Direktorat Jenderal (Ditjen) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri melakukan perekaman sekaligus penyaluran khususnya di daerah yang sulit akses.

“Karena aksesnya itu sulit jadi PT Pos dengan kita akan menyiapkan pesawat khusus untuk kita ke sana dan Dukcapil sekaligus perekaman, harapan kita di bulan ini kita tuntas 100 persen,” ujarnya seperti dilansir laman Setkab, Sabtu (18/9/2022).

Risma menjelaskan bahwa hingga 16 September 2022, PT Pos Indonesia telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) kepada 12.701.985 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 482 kabupaten dan kota.

“Diharapkan minggu ini PT Pos sudah melakukan pembayaran BLT BBM minimal 90 persen dari target KPM yaitu sebesar 18.585.000 KPM,” tambahnya.

Sebagai informasi, penyaluran BLT BBM dilakukan dengan tiga cara. Pertama, penerima manfaat BLT BBM 2022 dapat mengambil di kantor pos bagi yang berdomisili dalam radius sekitar 500 meter dari kantor pos.

Kedua, akan disalurkan melalui komunitas, seperti RT/RW, kelurahan dan kecamatan.

Ketiga, bagi kalangan disabilitas, orang tua dan warga yang bermukim di wilayah Terdepan, Tertinggal, Terluar (3 T) akan diantar langsung ke setiap rumah.

Bagi masyarakat yang ingin mengetahui apakah termasuk dalam penerima manfaat bansos BLT BBM 2022 dapat mengecek dengan cara berikut ini.

1 .Buka laman resmi cekbansos.kemensos.go.id atau klik link berikut ini https://cekbansos.kemensos.go.id/

  1. Selanjutnya isi data dengan masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
  2. Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai yang tercantum pada Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  3. Masukkan kode yang terdapat dalam kotak diikuti dengan spasi. Jika huruf kurang jelas lakukan refresh untuk mendapatkan kode baru.
    Terkini
  4. Terakhir klik tombol ‘Cari Data’.

Demikian info pencairan BLT BBM ditargetkan cair seluruhnya pada bulan ini. Semoga bermanfaat. (****)

Artikel ini telah tayang di kilas24.com dengan judul BLT BBM Ditargetkan Cair Tuntas Bulan Ini, Cek Namamu di cekbansos.kemensos.go.id

Comments


EmoticonEmoticon