KABAR BAIK! PKH 2023 Ibu Hamil - Lansia Siap Cair Februari Ini, Siapkan KTP Cek Penerimanya

NKRIku.com – Februari ini, PKH 2023 siap mencairkan dana untuk ibu hamil dan lansia.

Siapkan KTP untuk mengecek penerima secara online dan pastikan Anda sudah siap menerima dana tersebut.

Karena program PKH 2023 akan dicairkan pada Februari ini, ibu hamil dan lansia bersiap untuk menerima bantuan sosial mereka.

Artikel ini akan memberikan penjelasan tentang nominal bantuan program PKH 2023 dan menjelaskan cara cek penerima PKH secara online.

Program Keluarga Harapan atau PKH 2023 siap dicairkan kembali di bulan Februari, simak ulasan lengkapnya di artikel ini.

Dari kabar yang beredar, PKH akan dicairkan pemerintah kepada masyarakat pada Februari ini.

Sebagaimana diketahui bahwa PKH hanya bisa diterima oleh kalangan tertentu saja, mulai dari ibu hamil hingga lansia.

Masyarakat penerima PKH mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang besaran nominalnya bervariasi.

Untuk rincian besaran nominal bansos tersebut seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara berikut ini.

  • ibu hamil dengan syarat maksimum kehamilan kedua, akan menerima BLT Rp3 per tahun atau Rp750.000 per tahap.
  • Anak-anak berusia 0-6 tahun atau Balita dengan syarat maksimum dua anak terdaftar, akan menerima BLT Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap.
  • Siswa Sekolah Dasar, akan menerima BLT Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap.
  • Siswa Sekolah Menengah Pertama, akan menerima BLT Rp1,5 juta per tahun atau Rp375.000 per tahap.
  • Siswa Sekolah Menengah Atas, akan menerima BLT Rp2 juta per tahun atau Rp500.000 per tahap.
  • lansia berusia 70 tahun ke atas dengan syarat maksimum satu orang dalam rumah tangga, akan menerima BLT Rp2,4 per tahun atau Rp600.000 per tahap.
  • Penyandang Disabilitas berat dengan syarat maksimum satu orang dalam satu keluarga, akan menerima BLT Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap.

Rentang penyaluran PKH Tahap 1 direncanakan mulai Januari hingga Maret mendatang.

Menurut jadwal saat ini berkaca pada skema tahun lalu, penyaluran PKH Tahap 1 ini akan berlangsung pada bulan Februari.

Hal ini disebabkan karena pencairan PKH tahap 1 di bulan Januari belum sempat direalisasikan pihak Kemensos.

Untuk dapat menerima PKH, masyarakat harus terlebih dahulu terdaftar di DTKS Kementerian Sosial yang merupakan syarat utama calon penerima manfaat.

Sebelum melakukan proses pencairan di Bank Himbara (BRI, BTN, BNI, dan Mandiri), masyarakat harus memastikan kembali apakah terdaftar sebagai penerima PKH tahun ini atau tidak.

Untuk memastikannya, masyarakat bisa cek nama penerima secara online di tautan cekbansos.kemensos.go.id.

Cara cek nama penerima PKH secara online di tautan cekbansos.Kemensos.go.id adalah seperti seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos berikut ini.

  • Akses ke tautan cekbansos.kemensos.go.id lewat browser ponsel atau laptop.
  • Siapkan Kartu Tanda Penduduk untuk dijadikan sumber data.
  • Masukkan data tempat tinggal dan nama lengkap sesuai KTP.
  • Sebelum mengirimkan data, periksa sesuai petunjuk yang diberikan.
  • Setelah dipastikan semua data sudah diisi dengan benar, kirimkan data dengan mengklik ‘Cari Data’.

Masyarakat akan segera diberi tahu apakah menjadi penerima PKH atau tidak pada tahun ini.

Itulah penjelasan terkait PKH 2023 ibu hamil dan lansia siap cair di Februari ini, siapkan KTP untuk cek penerima secara online.***

Artikel ini telah tayang di depok.pikiran-rakyat.com dengan judul PKH 2023 Ibu Hamil dan Lansia Siap Cair di Februari Ini, Siapkan KTP untuk Cek Penerima secara Online

Comments


EmoticonEmoticon