Marah Rizky Billar, Lesti Kejora Seakan Tak Bersyukur soal Wajah Bayinya: Artis Lain Ikutan Geram

NKRIku.com – Rizky Billar benar-benar tak habis pikir dengan Lesti Kejora.

Bagaimana bisa Lesti Kejora berpikir setega itu soal rupa bayinya dengan Rizky Billar, Baby L.

Di telinga Rizky Billar, Lesti Kejora jadi terdengar tak bersyukur soal Baby L.

Wajar saja jika Rizky Billar akhirnya menegur Lesti Kejora cukup keras.

Diakui Lesti Kejora, alasannya menikahi Rizky Billar adalah untuk memperbaiki keturunan.

Lesti Kejora menilai Rizky Billar memiliki wajah yang tampan lantaran darah birasialnya.

Sejak hamil, Lesti Kejora berharap bayinya kelak akan menuruni paras rupawan sang suami.

Namun kenyataannya, rupa Baby L justru tak begitu mirip dengan Rizky Billar.

Alih-alih mirip suaminya, Baby L justru mewarisi penampilan Lesti Kejora.

Istri Sule, Nathalie Holscher yang kebetulan sedang berkunjung ke rumahnya sebut bila anak laki-laki memang biasanya mengikuti paras ibunya.

Sedangkan anak perempuan biasanya mewarisi paras ayahnya.

Seperti anak Nathalie Hoslcher dan Sule yang terlihat seperti blasteran karena mewarisi rupa ibunya.

Sule sendiri mengaku bersyukur memiliki pasangan yang rupawan seperti Nathalie Holscher atau mendiang Lina.

Sebab, kelima anak-anaknya terlahir dengan paras yang rupawan semua.

“Kan tujuan saya itu, jadi tips nih buat kawan-kawan di manapun berada,”

“Kalau bentuk muka kurang seperti ini carilah yang lebih supaya keturunannya bagus, begitu,” ujar Sule dikutip dari YouTube SULE Channel via Tribun Wow, Rabu (2/1/2022).

“Keturunan gue bagus semua, iya.”

Lesti Kejora sendiri mengaku memiliki prinsip yang sama lantaran beranggapan wajahnya tak begitu menarik.

Harapannya, bila ia menikahi Rizky Billar, sang anak kelak bakal mewarisi wajah tampan ayahnya.

Sayang, alih-alih bahagia, Lesti Kejora mengaku agak kecewa karena Baby L lebih banyak mewarisi rupanya ketimbang sang suami.

“Kalau dedek kebalik, dedek mau nyari keturunan yang baik, tapi ternyata anaknya mirip dedek,” keluh Lesti Kejora.

Ucapan Lesti Kejora ini lantas langsung menuai teguran keras dari Rizky Billar dan Sule.

“Emang kamu kenapa, kamu kan juga cantik,” sahut Sule.

“Eh, emang kamu kenapa, hah? Cantik juga,” tegas Rizky Billar.

“Kan kakak kan mukanya blasteran, dedek kan (enggak),” tandas Lesti Kejora. (***)

Artikel ini telah tayang di sosok.grid.id dengan judul Marah Rizky Billar, Lesti Kejora Terkesan, Bak Tak Bersyukur soal Wajah Bayinya, Artis Lain Ikutan Menegur: Emang Kenapa

Comments


EmoticonEmoticon