NKRIku.com – Berikut informasi terkini terkait BPNT 2023
Banyak warga menantikan Bantuan Bangan Non Tunai (BPNT).
Banyak penerima BPNT 2023 tak kunjung kunjung cair. Simak penjelasan terkait BPNT terkini.
Pemerintah diketahui resmi memperpanjang penyaluran BPNT 2023.
Diketahui hanya beberapa orang kriteria yang akan mendapatkan bantuan BLT dengan Kartu Sembako sebesar Rp200.000.
Peserta yang mendapatkan BPNT Kartu Sembako ini bakal diberikan khusus kepada keluarga miskin atau rentan miskin yang tak mampu memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
Isi dari sembako berupa daging, beras, telur sayuran atau buah-buahan.
Namun, BPNT 2023 tidak seperti bantuan yang bisa ditukarkan dalam bentuk tunai di kartu KKS merah putih ataupun secara tunai di Kantor Pos Indonesia.
Penerima hanya bisa menukarkan bantuan dengan membeli barang-barang kebutuhan pokok dengan bertanda E-warong -.
Tapi di Januari 2023 banyak belum cair. Kini penerima manfaat tak perlu cemas karena BPNT 2023 bisa dicairkan secara double di bulan Februari 2023.
Untuk jadwal pencairan bantuan BPNT tahap 1 di bulan Februari tahun 2023 ini, seperti yang diumumkan secara resmi oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia atau Kemensos RI, bantuan BPNT akan dicairkan melalui kartu KKS merah putih.
Namun bagi daerah yang jauh dari akses bank atau ATM maka pencairannya akan menggunakan PT Pos Indonesia.
Ini dicairkan melalui Kantor Pos Indonesia maka penyalurannya akan diantarkan oleh petugas ke rumah KPM masing-masing.
Tapi perlu diketahui bahwa Kemensos telah mengumumkan bahwa bantuan BPNT akan dicairkan setiap bulannya dan karena pada bulan Januari 2023 kemarin masih ada proses verifikasi kelayakan dan validasi data maka terpaksa bantuan BPNT tahap 1 pencairannya akan diundur pada bulan Februari.
Sehingga nantinya penerima BPNT akan mendapatkan bantuan sebesar Rp400 ribu.
Dengan rincian Rp200 ribu untuk alokasi Januari dan Rp200 ribu lagi untuk alokasi Februari 2023.
BPNT juga akan dicairkan pada minggu ketiga atau keempat bulan Februari tahun 2023.
Bagi, penerima yang akan mendapatkan BPNT 2023 terdaftar di DTKS dan muncul datanya di laman cekbansos.kemensos.go.id.
Bagaimana Cara cek penerima BPNT 2023 di bawah ini:
- Masuk ke situs cekbansos.kemensos.go.id.
- Tulis nama provinsi, kecamatan, desa/kelurahan domisili Anda
- Tulis nama lengkap sesuai yang telah tertera di KTP
- Tulis kode captcha pada kolom yang ada
- Klik tombol ‘Cari Data’
- Situs Cek Bansos akan menampilkan notifikasi berisi status penerima apakah Anda masih menerima BPNT 2023 di periode Januari-Maret atau tidak.
Untuk mendapatan BPNT 2023 wajib mengetahui kriterianya
- Warga negara Indonesia atau WNI.
- Tercatat atau berasal dari keluarga rentan miskin atau tidak mampun.
- Masyarakat yang terkena PHK akibat pandemi Covid-19.
- Bukan seorang PNS, anggota TNI, Polri.
- Tercatat dalam DTKS di Kementerian Sosial.
Demikian informasi terkait BPNT 2023 Cair Bulan Februari.
Artikel ini telah tayang di ayobogor.com dengan judul Mantap! BPNT 2023 Pencairan Double di Februari, Diantar Kantor Pos Indonesia, Cek Jadwal dan Caranya di Sini