KABAR GEMBIRA! Bansos Pelajar Rp1.000.000 Segera Cair, Cek Namamu di pip.kemendikbud.go.id


NKRIku.com - Bansos pelajar Rp1.000.000 segera cair, cek namamu di pip.kemendikbud.go.id.

Bulan Juli menjadi bulan yang penuh berkah dimana sejumlah bansos disalurkan oleh berbagai kementerian. 

Salah satunya bansos untuk pelajar melalui Program Indonesia Pintar (PIP). 

Bantuan PIP ini disalurkan bagi pelajar tingkat akhir mulai tingkat SD, SMP dan SMA.

Untuk periode ini, bagi pelajar yang namanya masuk dalam SK Nominasi penerima PIP 2023 dan sudah melakukan aktivasi rekening simpel dan sudah diterbitkan SK pemberian PIP nya maka tidak lama lagi bantuan PIP akan segera cair. 

Pencairan bantuan PIP dilakukan oleh 3 lembaga bayar yaitu Bank BRI, BNI dan BSI untuk wilayah Aceh. 

Sebelumnya, pemerintah juga telah memperpanjang masa aktivasi rekening simple hingga tanggal 31 Juli 2023 mendatang. 

Jika sampai batas waktu yang ditentukan tersebut, pelajar belum melakukan aktivasi, maka dana PIP tidak dapat dicairkan alias hangus. 

Adapun nominal yang di terima oleh siswa SD, SMP, dan SMA/SMK berbeda-beda. Di bawah ini akan di sampaikan Sementara itu, besaran nominal Bantuan PIP Kemdikbud 2023 yang disalurkan masing-masing tingkatan adalah sebagai berikut:

- Tingkat SD bantuan yang diterima sebesar Rp450.000 per siswa

- Tingkat SMA bantuan yang diterima sebesar Rp750.000 per siswa. 

- Tingkat SMA/SMK bantuan yang diterima sebesar Rp1.000.000 per siswa.

Semakin tinggi jenjang pendidikan, nominal yang di peroleh semakin tinggi. Karena kebutuhan untuk menunjang pendidikan juga lebih banyak.

Perlu dicatat jika penyaluran bantuan PIP ini hanya satu kali dalam setahun. 

Jadi bagi siswa yang sudah pernah menerima bantuan PIP ditahun ini, maka akan mendapatkan lagi di tahun depan. 

Berbeda dengan bantuan PKH dari Kemensos dimana komponen Pendidikan yaitu siswa SD, SMP dan SMA disalurkan 4 kali dalam setahun atau 4 tahapan periode penyaluran. 

Nah, bagi siswa/pelajar yang sudah mengaktivasi rekening simple dan sudah diterbitkan SK pemberian PIP, maka hanya perlu melakukan pengecekan secara berkalan melalui link resmi pip.kemdikbud.go.id untuk mengetahui status bantuan apakah sudah masuk dalam rekening pelajar atau belum.

Demikianlah informasi terkait penyaluran Bansos pelajar PIP dari Kemendikbud RI, semoga bermanfaat. ***

Artikel ini telah tayang di palpres.disway.id dengan judul Bansos Pelajar Rp1.000.000 Segera Cair, Cek Namamu di pip.kemendikbud.go.id

Comments


EmoticonEmoticon